Bertemu Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, Murid MAN 1 Kota Semarang mendapat Hadiah Spesial “Ibunya diumrohkan”
Bertemu Kakanwil Kemenag
Provinsi Jawa Tengah, Siswi MAN 1 Kota Semarang “Sayla Maliatul Marzuqoh
mendapat Hadiah Spesial, Ibunya diumrohkan”
“Masihkah ada sesuatu yang
mengganjal mau berangkat kuliah ke luar negeri,” tanya Kepala Kantor Wilayah
Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Musta’in Ahmad ketika memberikan arahan
kepada Sayla Maliatul Marzuqoh, siswi MAN 1 Kota Semarang penerima Beasiswa
Indonesia Maju (BIM) program S1 Luar Negeri, Jumat (17/5/2024).
Sayla pun mengaku, hal
terberat adalah meninggalkan sang Ibunda. “Mama saya sudah berusia 57 tahun.
Memang usia tidak ada yang tahu. Tapi saya berharap mama berumur panjang hingga
saya bisa menyelesaikan studi saya di Hongkong,” kata Sayla sewaktu
bersilaturahim kepada Kakanwil, Jumat (17/4/2024) di Gedung Armina Boyolali.
Sayla juga mengungkapkan
keinginannya untuk bisa memberangkatkan ibunya ke tanah suci. “Saya pengen
setelah empat tahun kuliah di Hongkong, pulang dan mengumrohkan mama,” ujar
Sayla.
Terenyuh akan jawaban Sayla,
Kakanwil pun lansung memberikan respon yang menggembirakan. “Kalau Sayla ingin
mamanya umroh, akan Saya umrohkan. Setelah musim haji ini,” Kakanwil langsung
menimpali.
Sontak, Sayla pun menjawab
mau. “Terima kasih Pak Kakanwil. Jadi nanti saya tinggal meng’haji’kan mama
saya,” kata Sayla terharu.
Sebelum berangkat ke
Hongkong, Kakanwil menyampaikan beberapa pesan kepada Sayla. Kakanwil
mengingatkan Sayla untuk tidak melupakan identitas keIndonesiaan, keislaman,
dan kemadrasahan.
Menurut Kakanwil, kesuksesan
yang sudah diperoleh Sayla bukan hanya untuk dirinya sendiri, namun harus bisa
bermanfaat bagi bangsa dan negara.
Terakhir, Kakanwil berpesan
agar Sayla selalu menjaga salat, mengaji dan berdoa. Untuk itu, Kakanwil
memberikan bekal seperangkat alat salat dan Alqur’an.
Hadir dalam kesempatan ini,
Ketua Tim Kurikulum dan Evaluasi Kanwil Kemenag Jateng Juahir, Ketua Tim
Kesiswaan Kanwil Kemenag Jateng Agus Widagdo, dan Kepala MAN 1 Kota Semarang
Tasimin, serta Waka Kurikulum MAN 1 Kota Semarang Aris Fakhrudin.
Sayla tengah mempersiapkan
berangkat ke Hongkong University of Science and Technology (HKUST) pada Agustus
2024. (HUMAS Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah)